SHARE

Strategi Sponsorship Berkaitan dengan Bisnis? Ini Penjelasannya

Mungkin kamu sering bertanya-tanya saat berada di sebuah event musik, pameran, atau acara hiburan yang terdapat sebuah logo besar dari brand tertentu. Terkadang Logo tersebut muncul di panggung utama, di kemasan tiket, atau dalam iklan festival. "Kenapa dan apa alasan dari logo-logo tersebut?”.

Padahal logo yang ditampilkan itu muncul bukan tanpa ada alasan loh. Logo yang ditampilkan itu menandakan adanya sebuah brand yang menjadi sponsorship dalam sebuah event yang kamu kunjungi. Kok bisa sih?

Lebih jelasnya dalam artikel kali ini akan membahas lebih lanjut mengenai apa itu sponsorship, jenisnya, manfaat dan tujuan, serta tips saat mencari sponsor untuk event yang akan digelar. Simak penjelasan di bawah ini sampai habis ya!

Apa sih pengertian sponsorship?

Apa sih pengertian sponsorship?

Sumber: freepik.com / rawpixel

Sponsorship itu sebuah bentuk dukungan berupa materi atau finansial yang diberi dari sebuah individu atau perusahaan ke suatu acara, kegiatan, atau komunitas. Apa sih tujuannya? Ya, buat dapet untung dan ngejaga image merek. Sponsorship juga bisa jadi trik marketing yang oke banget buat promosiin produk atau jasa, sambil bikin ikatan sama konsumen.

Sponsorship sudah menjadi cara trendy bagi perusahaan dalam mempromosikan produk atau jasa mereka, membangun ikatan dengan konsumen, dan meningkatkan visibilitas sebuah brand.

Bentuk dukungan sponsorship juga bermacam-macam, mulai dari dukungan keuangan, pemberian produk atau jasa, penyediaan peralatan atau fasilitas, sampai dukungan lain yang membantu acara atau kegiatan berjalan dengan sukses.

Tidak hanya itu, sponsorship juga bisa membantu organisasi atau individu mendapatkan sumber daya yang diperlukan untuk menyelenggarakan acara atau kegiatan dengan lancar dan berhasil.

Karena itu, sponsorship bisa dibilang sebuah kesepakatan yang saling menguntungkan baik penerima maupun pemberi sponsorship.

Ini 7 jenis sponsorship

Ini 7 jenis sponsorship

Sumber: freepik.com

Setelah kamu tahu dasar dari pengertian sponsorship, ternyata sponsorship dibagi menjadi 7 jenis loh. Kamu penasaran? Cek di bawah ini ya:

1. Sports Sponsorship

Jenis sponsorship olahraga tuh kayak dukungin atlet, tim, atau event olahraga gitu. Misalnya, Nike dukungin atlet top seperti Cristiano Ronaldo dan Serena Williams, atau Coca-Cola yang mendukung Olimpiade.

2. Event Sponsorship

Sponsorship event itu melibatkan perusahaan untuk mendukung acara hiburan. Misalnya, ada perusahaan snack yang mensponsori festival makanan, atau perusahaan kosmetik yang dukung acara fashion.

3. Arts Sponsorship

Sponsorship seni dan budaya itu melibatkan perusahaan untuk mendukung seni dan budaya. Misalnya, sponsor pameran seni, konser musik, pertunjukan teater.

4. Educational Sponsorship

Jenis sponsorship pendidikan ini mendukung pendidikan banget loh. Misalnya, memberi beasiswa, dukung acara edukasi, atau bantu program pengembangan skill.

5. Cause-Related Sponsorship

Jenis sponsorship yang berhubungan sama isu sosial itu emang perlu banget! Misalnya, dukungan organisasi nirlaba yang fokus ke kesehatan, lingkungan, atau hak asasi manusia.

6. Celebrity Sponsorship

Jenis sponsorship yang mendukung artis untuk menjadi duta merek sebuah brand (Brand Ambassador). 

7. Product Sponsorship

Sponsorship produk itu punya tujuan untuk bikin produk makin dikenal. Misalnya, produk teknologi yang dukung konferensi teknologi.

Itu dia 7 jenis yang tentunya setiap jenis punya manfaat dan strategi marketing yang beda-beda. Jadi, penting banget pilih yang cocok dengan tujuan dan target pasar kamu!

Manfaat dari sponsorship

Dengan adanya sponsorship, tentunya kedua pihak yang membutuhkan akan mendapatkan manfaat tersendiri. Tapi terdapat manfaat lebih bagi kamu yang mau memberikan dukungan untuk acara tertentu, seperti: 

1. Meningkatkan Brand Awareness

Sponsorship bisa bikin merek kamu jadi makin dikenal, terlihat, dan diinget. Dengan dukung acara atau kegiatan yang keren, kamu bisa mempromosikan merek kamu lebih luas lagi dan bahkan bikin hubungan yang emosional sama konsumen.

2. Mengangkat image merk

Sponsorship juga bisa bantu memperbaiki citra merek kamu dengan jadi bagian dari kegiatan atau acara yang dianggap positif dan bermanfaat buat masyarakat.

3. Pererat ikatan dengan konsumen

Sponsorship bisa bantu kamu membangun hubungan yang lebih kuat sama konsumen lewat keterlibatan merek kamu di acara atau kegiatan yang disukai konsumen.

Tujuan Sponsorship

Tujuan Sponsorship

Sumber: freepik.com / rawpixel

Dikutip melalui laman kompas.com, menurut Ridho Aldhily dalam buku 101 Amazing Public Relation Ideas (2020), tujuan sponsorship dibagi menjadi tiga bagian, yaitu:

  1. Memberi dorongan dengan mencantumkan nama perusahaan dan merek produk sebanyak mungkin dalam acara yang didukung oleh perusahaan. 
  2. Membantu dalam upaya pemasaran. 
  3. Menunjukkan komitmen organisasi atau perusahaan dalam menjalankan tanggung jawab sosialnya.

Tips mencari sponsorship!

Setelah kamu mengetahui pengertian, jenis, manfaat, dan tujuan. Kamu juga perlu tips saat mencari sponsorship nih. Simak tipsnya di bawah ini ya:

1. Buatlah sebuah proposal dengan kreatif namun profesional

Hal pertama yang perlu kamu lakukan saat mencari sponsor adalah memastikan proposal kamu sudah dibuat dengan baik. Proposal ini sangat penting karena merupakan cara utama untuk berkomunikasi dengan sponsor. Lewat proposal tersebut, mereka akan menilai apakah kamu cocok untuk bekerja sama dengan mereka.

2. Carilah Sponsor yang Cocok dan Sesuai

Jangan sia-siakan proposal yang sudah kamu buat dengan susah payah sebagai dasar utama untuk mencari sponsor. Risikonya besar, nanti proposal itu bisa ditolak oleh pihak yang tidak tepat. 

Kamu tahu kan betapa pentingnya sponsor bagi antusiasme peserta dalam acaramu. Jadi, pastikan pilihannya tepat, karena kalau salah, acaramu bisa jadi flop.

3. Optimalkan Media Sosial

Nyari sponsor sekarang makin gampang berkat media sosial. Gak cuma yang santai-santai kayak Instagram, Facebook, TikTok, dll. Sekarang ada juga LinkedIn buat yang lebih ke arah profesional.

Jadi, tanpa harus ketemu langsung, kamu bisa membangun hubungan sama calon sponsor acaramu lewat sana.

4. Buatlah Body E-mail yang Menarik

Saat kamu mengirim sponsor lewat online, jangan lupa untuk memperhatikan body emailnya ya. Jangan cuma nempelin proposal aja tanpa ngasih info tambahan di emailnya, soalnya bakal keliatan kurang sopan. Lagian, sponsornya juga belum kenal kamu kan.

Jadi, yang paling penting buat ditulis di body email itu, kenalin dulu siapa kamu dan lembaga atau instansi yang kamu wakilin. Terus, ceritain dikit tentang acaramu dan kenapa kamu tertarik banget nih minta mereka jadi sponsor.

5. Berikan Benefit yang Sangat Menguntungkan

Dalam mencari sponsor, penting banget untuk bikin penawaran yang membuat mereka tertarik, misalnya:

  • Nampilin logo dan nama sponsor di banyak tempat di lokasi acara dan juga di promo-promo digital kamu.
  • Biarin sponsor bisa dapet database peserta yang dateng ke acara, dan lain sebagainya.

Sebelum kamu nawarin penawaran, lebih baik kamu riset dulu tentang perusahaan-perusahaan yang mau kamu kirimin proposal. Cari tahu apa tujuan mereka, apa yang mereka lakuin sehari-hari, dan pengalaman mereka dalam mensponsori acara lain.

 

Nah, itu dia poin penting tentang sponsorship. Dengan mengerti apa itu sponsorship, manfaat, dan tujuannya, kamu berarti sudah siap banget nih menjelajahi dunia sponsorship. Intinya, jangan lupa untuk terus semangat dan kreatif ya dalam mengajak kolaborasi dengan berbagai pihak.

SHARE
Promo Kami
Inspirasi Lainnya